February 19, 2025

Momen Lamaran Fritz Hutapea yang merupakan anak kandung Hotman Paris Hutapea menjadi sorotan lantaran beri mahar Chen Giovanni kekasihnya Tas Branded dan Gepokan Uang.

Tapi ternyata menurut Hotman Paris sendiri acara Lamaran Chen Giovani dan putranya Fritz Hutapea tidak terlalu mewah, justru berbanding terbalik dari pendapat warganet yang mengatakan kalau acara lamaran tersebut sangat mewah karena mampu memberikan seserahan berupa uang gepokan hingga produk fashion mewah kelas dunia.

“Menurut saya ya itu normal-normal saja, nggak terlalu mewah biasa aja emang netizen suka berlebihan” kata Hotman Paris.

Tidak hanya itu, Hotman Paris juga mengatakan kalau dalam acara Sangjit seperti dalam acara lamaran putranya yaitu Fritz Hutapea dengan Chen Giovani sangat wajar jika dipenuhi dengan barang-barang mewah.

“Ya namanya juga pasangannya Tionghoa, jadi pastinya ada acara sangjit yang dilangsungkan di Hotel Mulia Nusa Dua, Bali. Kita hanya menyesuaikan adat Tionghoa saja dan itu pun baru Lamaran” sambung Hotman paris.

“Kalo dalam adat batak itu dinamakan mahar, jadi pria wajib memberikan calon istrinya Baju, Uang Ampau, Tas, Berlian ya intinya sesuai adat. Kalo di adat mereka seperti itu” kata Hotman Paris.

Oleh karena itu, Pengacara terkenal tersebut menegaskan kalau tidak ada yang istimewa dalam acara lamaran Fritz Hutapea dan Chen Giovani. Hotman Paris hanya menjalankan tugasnya saja sebagai seorang Ayah untuk mengantar Putranya melamar Chen Giovani yang merupakan wanita pujaannya.

“Saya hanya menjalankan tugas sebagai seorang Ayah untuk mengantar putranya melamar kekasihnya” ungkap Hotman Paris.

Namun ketika ditanya oleh awak media, Hotman Paris tidak memberitahukan total uang yang ia habiskan untuk menyiapkan seserahan dalam acara Sangjit Fritz Hutapea dan Chen Giovani.

BACA  Gisella Anastasia Mengatakan Kalau Hidupnya Tidak Bahagia Setelah Cerai Dengan Gading Marten

“Saya nggak mau bahas soal jumlah. Ya intinya saya hanya datang buat kasih Duit dan Perhiasan, udah itu aja” jelas Hotman Paris.

Menurut Informasi yang beredar uang gepokan tersebut berjumlah Rp 1 miliar. Dan barang-barang mewah yang diberikan kepada Chen Giovani berupa: Hermes Jige Clutch, tas Dior Lady D-Joy, Hermes Kelly, tas Chanel Mini Rectangle Flap, tas Hermes Oz Mule, dan parfum Twilly d’Hermes yang harganya bisa mencapai ratusan juta rupiah.

Oleh karena itu warganet langsung ramai mengomentari momen lamaran anak Hotman Paris itu, dan kebanyakan dari mereka berdoa supaya dirinya atau anaknya bisa mendapatkan suami atau calon menantu seperti Fritz Hutapea.

“Ampaunya aja ratusan juta, belum tas bermerk, belum berlian dan barang barang mewah lainnya. Masya Allah semoga nanti anak ku bisa mendapatkan lamaran seperti ini, amin” komentar salah satu netizen.

“Ya Allah beruntung banget kak Chen Giovani jadi mantu bang Hotman Paris yang nggak bakalan habis uangnya hahaha, aaa pengen juga jadi mantu bang Hotman!” sambung Netizen lain.

Dalam Adat Tiongkok sendiri, acara Sangjit adalah langkah menuju gerbang pernikahan. Acara Sangjit juga sama seperti adat Jawa dimana acara tersebut dilakukan sesudah lamaran dan dilakukan diantara satu bulan atau satu minggu sebelum tanggal pernikahan. Acara sangjit diadakan antara pukul 10.00 sampai 13.00 siang setelah itu dilanjut dengan makan bersama.

Biasanya acara Sangjit dimana Pria datang bersama keluarga besarnya dan memberikan hadiah kepada pihak mempelai wanita beserta keluarganya. Hadiah tersebut terdiri dari 12 nampan dan pastinya setiap nampan tersebut mempunyai makna tersendiri. Nampan-nampan hadiah itu berisi Busana, Kue, Kain, Buah dan Perhiasan.

BACA  Biodata dan Profil Deddy Corbuzier